Kegiatan pengabdian masyarakat international oleh direktorat riset & pengabdian masyarakat Universitas Muhammadiyah Sidoarojo (DRPM UMSIDA) dilaksanakan pada tanggal 28 Agustus 2024 di SB SMP An Nahdloh Tanjung Sepat Malaysia. Kegiatan abdimas ini dilakukan oleh 4 dosen dengan tema improving the quality of education trough robotic training and peer consseling dengan pembicara oleh Agus hayatal falah MT, Nurvi Laili., M.Psi Psikologi, Dr Rahmania Sri Untari, Moch Bahak Udin By Arifin., M.Pd. pada kegiatan abdimas ini bapak Muhammad Khairul Umam LC., S.S.I., M.IRKHS selaku kepala sekolah SB SMP An nahdloh mengatakan kegemberiaannya bisa bersilaturahmi dan menuturkan kegembiraanya karena sudah dijadikan tempat pengabdian oleh tim dari UMSIDA ucap beliau. Materi pertama disampaikan oleh Moch bahak udin by Arifin., M.Pd yang memberikan sambutan, beliau menuturkakn mengucapkan terimakasih karena sudah diterima pengabdian di SB SMP An nahdloh sekaligus memberikan materi ke agamaan untuk penguatan mental pada siswa siswi.
Materi kedua disampaikan Oleh Nurvi Lalili., M.Psi., Psikologi dengan tema materi “peer counseling” pemaparan materi ini disampaikan ± 55 menit dengan tanya jawab, menurut nurvi laili memberikan materi berkaitan dengan konseling ini sangat penting diberikan untuk memberikan pengutan mental, mengenali diri sendiri, yang digunakan untuk mengembangkan capaian dan harapan yang ingin dicapai oleh siswa siswi. Dari pemaparan materi yang sudah disampaikan tidak hanya siswa tapi guru dan ustad juga banyak mengajukan pertanyaan. Sehingga di sesi ini menjadi kelas yang interaktif.
Materi ketiga disampaikan oleh agus hayatal falah., MT dengan tema materi “Robotic Training”, pemaparan materi ini disampaikan ± 40 menit dengan tanya jawab dan ± 20 menit praktek koneksi sistem robot menggunakan HP Android menggunakan software blynk yang dikoneksikan dengan robot. Menurut Agus Hayatal Falah memberikan materi berkaitan dengan training robot ini sagnat memberikan kebermanfaatan terutama pengetahuan teknologi dibidang robotic dan memberikan pengetahuan kepada siswa siswi lomba robot di tingkat SMP. Tidak hanya itu tp siswa bisa praktek secara langsung untuk mengkoneksikan antara hp android smart phone dengan robot dan menjankan robotnya, sehingga dengan memberikan materi dan praktek menjalankan robot siswa siswi mengetahui kerja dari robot yang sudah dibuat.
Robot yang sudah di jalanakan siswa siswi ini diberikan ke SB SMP An nahdloh supaya bisa digunakan sebagai media pembelajaran dan bisa di ikut sertakan jika ada lomba robot di Malaysia tuturnya Agus Hayatal Falah., MT. Dibagian terakhir pemberian cindramata yang diberikan oleh Dr Rahmania Sri untari kepada kepala sekolah Muhammad Khairul Umam LC., S.S.I., M.IRKHS.
Kegiatan abdimas ini di ikuti oleh 40 siswa siswi SB SMP An nahdloh. Dibagian akhir kepala sekolah M khoirul umam menuturkan mengucapkan banyak – banyak terimakasih atas pemaparan materi sehingaa bisa memberikan penguatan mental pada siswa siswi pada materi tema peer counselling dan mendapatkan ilmu baru pengenalan teknologi khususnya dibidang robotic pada tema robotic training. Selain itu kepala sekolah menuturkan semoga kegiatan ini ada berkelanjutan sehingga bisa memberikan kebermanfaatan kepada kedua bela pihak.