drpm.umsida.ac.id – Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata-Pencerahan (KKN-P) Kelompok 59 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) mengadakan kegiatan bersih-bersih di Candi Jawi yang terletak di Desa Candiwates, Selasa (8/2). Candi Jawi merupakan ikon desa Candiwates yang bertempat di Dusun Jawi.
Kegiatan ini dimulai pukul 09.00 WIB-12.00 WIB dengan diikuti oleh seluruh mahasiswa KKN. Mahasiswa KKN terbagi menjadi 3 kelompok dengan tugas yang berbeda-beda yakni ada yang bagian membersihkan batu, ada juga yang membersihkan bata serta ada yang membersihkan taman, “Anggota kami tersebar untuk mengerjakan tugasnya masing-masing,” ujar salah satu Mahasiswa KKN-P Umsida Kelompok 59, Rafika Wahyu Nita.
Acara bersih-bersih situs ini merupakan lanjutan dari kunjungan candi yang pernah mereka lakukan pada Senin (1/2). Setelah melakukan kunjungan dengan agenda mengulik sejarah Candi Jawi ternyata Mahasiswa KKN-P Kelompok 59 mendapatkan tawaran dari Juru Pelaksanan Candi Jawi, “Beliau menawarkan kesempatan kepada kami untuk dapat mengetahui lebih lanjut tentang perawatan situs sejarah candi jawi,” tambahnya.
Petugas kebersihan serta Juru Pelihara Candi Jawi mengaku sangat senang dan merasa terbantu dengan kehadiran mahasiswa KKN. Selain itu, kegiatan ini menjadi kebermanfaatan bagi mahasiwa KKN agar mengetahui tata cara mengelola keindahan candi, “Kesan saya saat ada mahasiswa KKN mau melakukan hal bersih-bersih situs sejarah ini saya merasa senang karena kebersihan candi jawi jadi terjaga. Selain itu, kegiatan ini juga sebagai bentuk meningkatkan kepeduliaan dan pemahaman bagi mahasiswa Umsida agar mereka mengetahui tata kelola wisata sejarah,” pungkas Juru Pelihara Candi Jawi, Pak Sulikhin.
Penulis : Penulis : Rafika Wahyu Nita
Editor : Asita Salsabilla Maharani