KKN-P Mandiri Dampingi Penjual Kios Jualan Kue Kering

Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata-Pencerahan (KKN-P) Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) klaster Mandiri adakan kegiatan pendampingan terhadap salah seorang pedagang kios di Kupang, Rabu (24/3).

Pendampingan ini untuk membantu jalannya pedagang kios tersebut sehingga menambah variasi kue yang dijualnya. Fatma Aulia Horsan menjelaskan tambahan variasi tersebut yaitu kue basah seperti: donat, bakwan, gorengan, dadar gulung, “Kue ini nanti dijual dengan harga murah,” tuturnya.

Salah satu penjual kios, Mas’ad mengatakan bahwa pendampingan ini bisa membantu untuk meningkatkan penghasilan. Selain itu, bisa membantu untuk melengkapi barang-barang jualan di kios yang sudah lama tidak terisi.

Antusias konsumen saat mengetahui tambahan kue basah di kios semakin meningkat, Pipit mengatakan, ‘’Alhamdulillah, saya suka sekali dengan jajanan kue yang dibuat oleh ibu Mas’ad karena lezat, dan saya harap, jualan ini tetap ada, meskipun nanti barang-barang di kios sudah terisi kembali,” pungkasnya.

Penulis: Fatma Aulia Horsan

edit : Asita Salsabila

Leave a Reply