Mengadakan Psikotes terhadap SMK Miftahul Huda, Tim KKN-P 75 Ajak Siswa Kenali Potensi Diri Siswa

Drpm.umsida.ac.id – Untuk mengetahui potensi yang ada pada diri siswa, Tim mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pencerahan (KKN-P) 75 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) mengajak siswa melakukan tes psikologi (Psikotes) di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Miftahul Huda, desa Jeruk Purut, Jumat (11/02).

Tim KKN-P 75 Umsida menyelenggarakan kegiatan Psikotes memiliki tujuan untuk mengukur atau memberikan sebuah gambaran utuh tentang aspek aspek psikologis siswa. Tes Psikologi ini melibatkan sejumlah 67 siswa SMK kelas XI dan XII yang terbagi menjadi 3 kelas. Kegiatan tersebut berlangsung dari jam 13:00 – 13:45 WIB.

Psikotes ini sangat bermanfaat untuk mengklasifikasikan potensi para siswa dalam menentukan bidang mana yang mereka sukai atau minati. Bahkan ketika siswa bingung dalam menentukan jurusan apa yang ingin diambil jika kuliah nanti, maka Psikotes adalah solusi yang tepat untuk menyelesaikan problem tersebut. Karena dalam satu kelas, masing masing anak memiliki ketertarikan yang berbeda dalam setiap bidang.

Misalnya, beberapa siswa mungkin sangat menyukai dunia Programming dan menganggapnya sebagai bidang yang mudah untuk dipahami. Tetapi menurut siswa lain dunia programming adalah bidang yang susah untuk dimengerti. Ayu Sekarsari salah satu siswa SMK Miftahul Huda mengatakan manfaat adanya psikotes. “Kegiatan psikotes ini sangat membantu saya untuk menentukan bidang yang diminati, apabila setelah lulus sekolah ingin melanjutkan kuliah atau kerja yang tentunya sesuai hobi dan keinginan.” Ujarnya dengan bangga.

Kegiatan Psikotes ini terbukti mendapatkan dukungan penuh dari pihak sekolah. “Terimakasih adik – adik KKN-75 Umsida sudah mengadakan psikotes. Saya berharap nanti setelah siswa tersebut lulus bisa melanjutkan kuliah, mereka telah mengetahui potensi dirinya dan menjadi lebih mudah dalam memilih jurusan.” terang Tholib selaku Kepala SMK Miftahul Huda.

Penulis : Durrotun Nafisah
Editor : Anis Yusandita

Leave a Reply