Drpm.umsida.ac.id – Perangkat Desa Bulukandang menggelar vaksinasi Covid-19 kepada warga desa. Vaksinasi ini ditujukan untuk para lansia yang ada di Desa Bulukandang, Selasa (15/02). Kegiatan tersebut dilakukan sebanyak dua kali. Vaksinasi pertama dilakukan pada tanggal 7 Februari 2022 dengan menyasar 40 orang lansia.
Pada vaksin kedua, dilakukan dalam skala kecil untuk menyelesaikan data lansia yang belum mendapatkan vaksin pada kegiatan sebelumnya. Vaksin tersebut dilakukan dengan mendatangi rumah tiap warga di dusun. Desa Bulukandang sendiri memiliki 4 dusun yaitu Dusun Bulu Krajan, Dusun Tegalan Kandangan, Dusun Tegalan Krajan, dan Dusun Tegalan Bulu.
Jenis vaksin yang digunakan pada saat door to door menyesuaikan dengan jenis vaksin yang diterima saat vaksin pertama. Petugas Puskesmas membawa empat jenis vaksin yang akan diberikan kepada warga, yakni AstraZeneca, Sinovac, Pfizer and BioNTech.
Kepala Desa Bulukandang mengatakan, “Kegiatan vaksinasi ini dilakukan dengan metode jemput bola atau door to door karena dirasa banyak warga yang kesulitan dan malas untuk
mengantri panjang, kebanyakan dari mereka sudah sepuh dan sulit untuk bepergian”.
Vaksinasi ini dilakukan dengan harapan agar warga mendapatkan vaksin secara menyeluruh tanpa terkecuali. Sekretaris Desa Bulukandang, Haimin menyebutkan vaksinasi door to door ini merupakan salah satu program desa yang wajib digerakan untuk mempermudah para lansia mendapatkan vaksin
secara merata.
Program vaksinansi door to door pun disambut baik oleh masyarakat, salah satunya adalah Syaifudin. Ia merasa sangat terbantu dengan adanya program vaksin door to door ini, karena ia tidak perlu menempuh perjalanan jauh dan mengantri panjang.
Penulis : Khilyatun Nafis
Editor : Ping Darojat Gumilang