Demi mewujudkan peningkatan kualitas pelayanan publik, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata-Terpadu (KKN-T) kelompok 28, Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) inisiatif adakan sosialisasi pembangunan aplikasi berbasis web kepada para perangkat Desa Temu, Kecamatan Prambon, Kabupaten Sidoarjo, Sabtu (16/10).
Berkaitan dengan sistem informasi desa, tim KKN-T kelompok 28 membuatkan website Desa Temu untuk mencapai beberapa tujuan. Pertama, penguatan pengawasan pembangunan desa. Dengan adanya sistem informasi desa yang terbuka bagi publik, maka pengawasan pembangunan desa akan semakin jelas dan tepat sasaran.
Yang kedua, pembuatan website bertujuan untuk menguatkan pemetaan kondisi dan potensi desa. Dengan adanya sistem informasi desa, kondisi dan sektor-sektor yang menjadi potensi unggulan desa dapat didokumentasikan dan dikedepankan dengan baik.
Selanjutnya, sistem ini juga berguna untuk menguatkan kualitas pelayanan publik desa. Data-data dan dokumen surat-menyurat untuk pelayanan publik desa akan lebih akurat dan cepat didapat, sehingga kualitas pelayanan publik desa meningkat.
“Kami Pemdes (Pemerintah Desa) membutuhkan website yang di dalamnya terdapat beberapa informasi mengenai desa kami. Sebenarnya semua desa di Indonesia sudah mendapat jatah 1 website untuk menyampaikan informasi, tapi kami merasa kesulitan untuk melakukan update / mengakses di website tersebut karena kurangnya pengetahuan mengenai website,” ungkap Edy selaku Sekretaris Desa Temu.
Pengadaan kegiatan sosialisasi yang dilakukan oleh tim KKN-T kelompok 28 Umsida berjalan dengan lancar. Mulai dari bagaimana cara mengupload artikel, post, media, pages, comment, appreance, plugin, serta permalink. “Kami berterima kasih kepada tim KKN-T kelompok 28 Umsida karena ini yang sebenarnya kami harapkan, memiliki website desa sendiri yang simpel, mudah diakses, dan ringan dalam segi pengoperasian serta perawatan,” tutur Mochammad Kashinul Khabib selaku Kepala Urusan (Kaur) tata usaha dan umum Desa Temu.
Atas kegiatan ini, tim KKN-T kelompok 28 Umsida berharap agar pemerintah Desa Temu dapat memanfaatkan, merawat, serta mengembangkan website dengan maksimal sebagai sarana publik yang lebih baik.
Penulis : Moch Irwan Al Khafid
Editor : Shinta Amalia Ferdaus