Drpm.umsida.ac.id – Tim mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pencerahan (KKN-P) 51 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) berinovasi membuat plakat nomor rumah bagi warga RT 06 Desa Kalanganyar, Sabtu (26/02). Tujuannya adalah untuk memberikan informasi letak terhadap rumah masing – masing warga.
Tim KKN-P 51 Umsida membuat plakat nomor sebanyak 62 rumah warga dalam satu RT. Bahan yang diperlukan sangat mudah yakni triplek, kuas, plitur, amplas kasar dan halus, grenda, penggaris, pensil, striker, dan sebagainya.
Salah satu anggota KKN-P 51 Umsida, Clarisa Eka Rismadayanti menjelaskan proses pembuatan plakat nomor rumah. “Kami mengawali nya dengan mengukur triplek. Kemudian triplek tersebut dipotong dan diamplas agar triplek memiliki tekstur yang lebih halus. Selanjutnya tim KKN-P 51 mendesain plakat nomor rumah,” paparnya.
Tim KKN-P 51 Umsida membutuhkan waktu selama seminggu dalam membuat plakat rumah. Setelah plakat nomor rumah tersebut selesai, maka langsung dibagikan kepada masing – masing rumah warga desa Kalanganyar.
Irham Taufiq, selaku Kepala Desa Kalanganyar mendukung penuh kegiatan yang dilakukan oleh tim KKN-P 51. “Mayoritas rumah warga desa masih belum memiliki nomor rumah. Sehingga pembuatan plakat ini sangat bermanfaat bagi kita semua,” ungkapnya.
Tim KKN-P 51 Umsida berharap dengan adanya kegiatan pembuatan plakat nomor rumah seperti ini, RT lain yang ada di desa Kalanganyar bisa mengikuti untuk membuat nomor rumah. Sehingga dapat menciptakan lingkungan yang baik dan bisa tertata rapi, serta memudahkan orang lain saat mencari rumah tujuan yang dicari.
Penulis : Clarisa Eka Rismadayanti dan Putri Irda Asri Lestari
Editor : Anis Yusandita