Drpm.umsida.ac.id – Sebagai bentuk rasa hormat pemuda Bangsa Indonesia memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-77, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata – Terpadu (KKN-T) kelompok 16 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) memeriahkan HUT RI dengan mengadakan berbagai lomba di lapangan TK/KB Aisyiyah Katerungan, Krian, Sidoarjo, Minggu (14/8).
“Kami sangat mengapresiasi kegiatan perlombaan ini untuk memperingati Hari Kemerdekaan RI Ke-77. Lomba yang diadakan oleh tim KKN-T 16 Umsida kali ini juga tidak hanya untuk anak-anak saja, tapi kegiatan juga diperuntukkan bagi kami, ibu-ibu anggota Aisyiyah juga diberikan kesempatan untuk ikut meramaikan acara ini,” ungkap Nisa, selaku anggota Aisyiyah Katerungan.
Kegiatan ini dilaksanakan pagi hari dengan diawali senam bersama ibu-ibu anggota Aisyiyah dan tim KKN-T 16 Umsida. Tim KKN-T kelompok 16 mengadakan berbagai lomba di antaranya lomba makan krupuk, lomba estafet karet, estafet tepung, rebut kursi/ kursi goyang dan lomba jepit balon.
Lomba ini memiliki tujuan untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan. Partisipan dalam lomba ini di antaranya anak-anak kecil dari warga setempat dan ibu-ibu Ranting Aisyiyah Katerungan. Tim KKN-T kelompok 16 sebagai panitia lomba bertugas untuk mengontrol jalannya acara atau lomba ini dari awal sampai akhir.
Perlombaan makan krupuk, lomba estafet karet, lomba estafet tepung ini bisa diikuti oleh anak-anak dari anggota Aisyiyah tersebut. Pertama lomba makan krupuk, tim membaginya menjadi 2 kelompok dan masing-masing berjumlah 3 orang anak. Kemudian lomba estafet tepung dan karet, tim membagi menjadi 2 kelompak dimana 1 kelompoknya terdiri dari 5 orang laki-laki dan 5 orang perempuan. Anak-anak sangat antusias mengikuti kegiatan ini.
Menjelang siang hari, perlombaan anak-anak selesai dan dilanjutkan dengan perlombaan untuk ibu-ibu Aisyiyah Katerungan. Untuk perlombaan bagi ibu-ibu Aisyiyah katerungan ini yaitu lomba kursi goyang dan jepit balon. Dalam lomba kursi goyang ini, tim membaginya menjadi 4 sesi dimana target juara utama dari perlomaan ini yaitu dengan memilih satu juaranya yang bisa bertahan memperebutkan 1 kursi.
Begitupun permainan jepit balon, cara permainannya sama. Jepit balon ini dibagi menjadi 4 kelompok dimana 1 kelompoknya terdiri dari 2 orang. Mereka saling menjepit balon jadi kunci dari permainan ini adalah kekompakkan antar anggota kelompok supaya bisa dapat menjepit balon hingga sampai di garis finish tanpa membuat balonnya terjatuh.
Setelah keseruan kegiatan berbagai perlombaan yang diadakan tim KKN-T 16, tim akan mengumumkan masing-masing juara dalam perlombaan. Para anggota Aisyiyah dan anak anak anggota Aisyiyah sangat senang sekali dan bahagia karena telah mendapatkan hadiah dari masing-masing kelompok. Tim KKN-T 16 Umsida juga turut bangga dan bahagia karena mengadakan gebyar lomba HUT Kemerdekaan RI dan bisa diikuti dengan meriah.
Penulis : Aninda Syahriani R dan Nur Aini
Editor : Shinta Amalia Ferdaus