Drpm.umsida.ac.id – Tim mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Pencerahan (KKN-P) 73 Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) menyelenggarakan kegiatan dalam memperingati HUT (Hari Ulang Tahun) Grojokan Limo ke-4 di Dusun Krikilan, Desa Ngembe, Beji, Pasuruan, Minggu (20/02).
Tujuan kegiatan HUT Grojokan Limo untuk mempromosikan destinasi wisata yang ada di Grojokan Limo. Adapun serangkaian kegiatan yang memeriahkan HUT tersebut antara lain jalan sehat, pertunjukkan tarian tradisional, senam, lomba mewarnai, lauching produk unggulan Jajeldot (Jamu Jellly Sedot) yang merupakan inovasi dari tim KKN-P 73 Umsida.
Lomba mewarnai pada kegiatan perayaan HUT Grojokan Limo ini terdapat dua kategori yakni diikuti oleh anak dengan ketentuan usia 3 – 6 tahun dan kategori yang kedua usia 7 – 12 tahun. Tentunya kegiatan perayaan HUT ini, tim KKN-P 73 Umsida bekerja sama dengan karang taruna dan anggota (Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga) PKK dan dihadiri oleh Imron Rosadi selaku kepala Desa Ngembe.
“Saya sangat berterima kasih kepada tim KKN-P 73 Umsida, yang telah mengelola acara event HUT sesukses ini dan mengacungi jempol ide ide program kerja. Tim KKN-P yang siap membantu terciptanya desa sapta pesona berbasis daya potensi lokal, teknologi dan green ekonomi pada Desa Ngembe,” ujar kepala desa Ngembe dengan bangga.
Tim KKN-P 73 Desa Ngembe Umsida berharap, dengan adanya kegiatan memperingati HUT Grojokan Limo ke-4 dan launching produk Jajeldot ini, dapat meningkatkan inovasi produk di Desa Ngembe dan bermanfaat bagi masyarakat setempat.
Penulis : Nur Abadiyah Editor : Anis Yusandita