Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) di Bali saat ini diadakan secara tatap muka namun terbatas. Tentu masih lebih banyak didominasi pembelajaran online. Hal ini menimbulkan kejenuhan di antara siswa-siswi sekolah, khususnya yang ada di Desa Tegal Kertha, Kecamatan Denpasar Barat.
Melihat kondisi ini, mahasiswi Kuliah Kerja Nyata-Terpadu (KKN-T) Mandiri Universitas Muhammadiyah Sidoarjo berinisiatif memanfaatkan media pembelajaran berupa papan jadwal sederhana beserta flashcard untuk memudahkan mitra dalam belajar, khususnya bahasa Arab, Senin (25/10).
Mahasiswa KKN-T memahami bahwa anak mudah bosan ketika terus berinteraksi di depan gadget, maka dengan adanya media ini diharapkan mampu membantu mengurangi interaksi mereka dengan layar. Flashcard yang digunakan berisi gambar beserta kosa kata bahasa arab yang disesuaikan dengan materi pelajaran di sekolah.
Flashcard tersebut sangat cocok digunakan untuk menambah kosakata baru sehingga memudahkan mereka dalam memahami bahasa arab dasar. Selain itu, adanya papan sederhana ini dapat menjadi pelengkap untuk menjawab beberapa soal kuis atau tebak-tebakan kosakata bahasa arab.
Fitriah Junita A, salah satu mahasiswi KKN-T mengatakan, “Media ini sudah jarang digunakan sebab sudah tergantikan oleh fitur yang ada di gawai. Padahal, bila digunakan dengan baik media tersebut bisa menjadi salah satu opsi yang baik untuk mengurangi kejenuhan anak ketika belajar”.
Tim KKN-T Desa Tegal Kertha berharap media ini bisa terus digunakan sepanjang waktu, bahkan ketika pandemi telah berakhir nantinya. Pandemi boleh membatasi mobilitas, tapi kreativitas untuk terus menjadi solusi dari masalah tetap bisa dilakukan.
Penulis : Fitriah Junita Arifin